Camat Kutoarjo hadiri Pembukaan Pesta Siaga

By ADMIN 28 Apr 2025, 20:02:51 WIB Umum
Camat Kutoarjo hadiri Pembukaan Pesta Siaga

Camat Kutoarjo Nur Huda, S.STP, M.I.P menghadiri Pembukaan Pesta Siaga Tingkat Kwarcab Purworejo Tahun 2025 di Alun-alun Kutoarjo pada Sabtu (26/4/2025). Pada kesempatan ini, Raja Thifal Mazaya Izzati, S.I.Kom., selaku Ketua TP PKK sekaligus Bunda Siaga Kabupaten Purworejo, memimpin Upacara Pembukaan Pesta Siaga.

Raja Thifal dalam sambutannya menyampaikan, kegiatan ini merupakan kegiatan positif yang perlu ditingkatkan dan dikembangkan baik dari segi kualitas maupun kuantitas. Beliau berpesan kepada seluruh peserta agar mengikuti seluruh kegiatan dengan semangat kebersamaan dan kekeluargaan serta tetap berpedoman pada Kode Etik Gerakan Pramuka Siaga yaitu Dwi Darma dan Dwi Satya.

Thifal berharap kegiatan Pesta Siaga ini dijadikan sebagai ajang edukasi, juga untuk meraih prestasi yang mengedepankan objektivitas dan sportivitas, sehingga akan terpilih barung yang benar-benar berkualitas dan mampu bersaing di Tingkat Kwarda Jawa Tengah.

Ketua Panitia Pesta Siaga Tingkat Kwartir Cabang Purworejo tahun 2025 Drs Tamsir Marsudi Utomo MPd melaporkan, pesta siaga diikuti oleh 16 Barung Putra 16 Barung Putri dari seluruh kecamatan dengan mengambil tema "Sahabat (Santun, Bahagia, Hebat)". Dengan tema tersebut, diharapkan Anggota Gerakan Pramuka Kabupaten Purworejo Golongan Siaga mampu menjadi pribadi yang senantiasa santun dalam tindakan, bahagia dalam setiap kesempatan dan hebat dalam berbagai keadaan.




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment